05 September 2010

TWITTER. Jejaring sosial masa kini









Friendster? Facebook?? Ah udah basi! Gaul dong, sekarang tuh jamannya TWITTER!


Begitulah pendapat anak muda jaman sekarang yang tergila-gila dengan dunia maya. mereka ga dianggap "gaul" kalau tidak mengikuti perkembangan jaman dan kemajuan teknologi yang semakin canggih ini.
sebenarnya, twitter itu apa? fungsinya untuk apa? apa keuntungannya?
begitulah pertanyaan para "newbie" yang masih asing dengan twitter.
disini saya akan memberi penjelasan menurut yang saya ketahui. yaah walaupun belum tentu pendapat saya benar ^_^

apa itu twitter?
















twitter adalah jejaring sosial yang dibuat oleh Jack Dorsey, seorang software architect dan business person asal Amerika Serikat.
twitter itu semacam mikroblogging yang mempunyai fasilitas untuk update status setiap saat namun terbatas hanya 140 karakter. selain update status, kita juga bisa retweet (share tweet kita ke followers) dan follow orang lain.
bagi para tweeps (sebutan bagi orang yang tweeting) mereka menyebu diri mereka "bacoters" atau orang yang suka update status mereka. untuk tahu seberapa bacotnya mereka, bisa dilihat dari jumlah tweet mereka :D

twitter selain sebagai jejaring sosial, juga sebagai sumber informasi. bahkan paling aktual. karena setiap kejadian yang di share di twitter akan sangat mudah tersebarnya. oleh sebab itu, terkadang di twitter suka ada perselisihan antar tweeps. gara-gara ada seseorang yang membuat akun twitter dengan tujuan untuk "cari sensasi" atau "numpang eksis". mereka suka buat akun yang kadang melecehkan atau menghina orang lain agar mereka bisa terkenal dan mendapat banyak followers (aduuh kampungan sekali cara mereka. haha)

fungsi twitter itu apa?
itu tadi, twitter itu fungsinya untuk update status kapanpun dan sepuasnya. ampe tangan keriting. tapi twitter juga ada batas (limit) nya juga. biar gak over quota gitu :)
twitter juga bisa sebagai web penyedia informasi yang sedang HANGAT. sehingga kita gak akan ketinggalan informasi.

keuntungannya?
bisa dapat kenalan, teman, bahkan pacar baru! ^_^ jadi kalau yang mau carjod (cari jodoh) bikin aja twitter. haha. selain itu bisa jadi lebih gaul dengan masyarakat dunia.

KEBETULAN AKU JUGA PUNYA TWITTER. FOLLOW YA
KLIK
|
V


















Next ke postingan selanjutnya. info lebih lengkap tentang aplikasi update status twitter untuk hp/pc.

DONT MISS IT! ;)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar